Rabu, 28 September 2016

ciri-ciri pengukuran


Contoh Besaran Pokok dan Besaran Turunan




(Fisikanesia). Seperti yang telah kita bahas pada tulisan sebelumnya tentang Jenis-jenis Besaran Fisika, tulisan kali ini akan membahas lebih spesifik masalah besaran Fisika, yakni Besaran Pokok dan Besaran Turunan. Misalkan kita melakukan pengukuran panjang suatu benda, dan mendapatkan hasil 10 cm. Pada pengukuran benda yang lain, kita mendapatkan hasil 1 meter. Contoh yang lain, misalkan kita melakukan pengukuran massa sebuah benda dan mendapatkan hasil 5 kg, dan pada pengukuran massa benda lainnya kita mendapatkan hasil 20 gram. Dari semua hasil pengukuran tersebut, diperoleh satuan cm dan m untuk besaran panjang, sedangkan untuk pengukuran besaran massa kita peroleh satuan kg dan gram.


Besaran panjang dan besaran massa merupakan contoh dari besaran pokok. Besaran pokok dapat diartikan sebagai besaran yang satuannya dipakai sebagai dasar penentuan besaran-besaran lain. Dalam fisika, dikenal ada 7 besaran pokok dalam sistem Satuan Internasional (SI). Dalam tabel dibawah ini, adalah contoh dari daftar besaran-besaran yang termasuk dalam kelompok besaran pokok lengkap dengan satuannya:
 
 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar