Cara Membuat Jus Alpukat Spesial Nikmat Sehat
Jus alpukat juga sangat baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil, karena bisa mencegah bayi lahir dalam keadaan cacat. Alpukat mengandung asam folat yang baik untuk kesehatan ibu ketika sedang hamil. Tidak hanya itu, pemberian energi tambahan untuk ibu hamil bisa didapatkan lewat alpukat. Alpukat juga bisa memberikan manfaat dalam pembentukan sistem saraf pusat janin. Dengan banyaknya manfaat yang bisa diperoleh, tidak heran kalau banyak orang yang senang dengan jenis jus yang satu ini. Untuk anda yang sudah penasaran, berikut ini adalah cara membuat jus alpukat.
Advertisement
Bahan-bahan untuk Membuat Jus Alpukat: - Alpukat dengan ukuran sedang
- Air matang
- Es batu serut
- Susu kental manis
- Gula pasir secukupnya
- Langkah pertama dalam cara membuat jus alpukat adalah dengan menyiapkan air gula terlebih dahulu. Caranya mudah, yaitu dengan memasukkan gula pasir ke dalam air mendidih. Kemudian aduk sampai gula larut.
- Belah alpukat kemudian buang bijinya. Keruk daging alpukat sampai habis.
- Siapkan blender, kemudian masukkan daging buah alpukat ke dalam blender. Jangan lupa untuk menambahkan air gula dan es serut. Setelah itu blender sampai halus.
- Siapkan gelas saji untuk jus alpukat. Sebelumnya, beri tambahan susu kental manis terlebih dahulu. Kemudian tuangkan jus alpukat ke dalam gelas.
- Jus alpukat sudah siap untuk dihidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar